web counter Rincian Tarif dan Biaya Langganan Paket IndiHome: Hemat dan Berkualitas Tinggi - Info Terbaru 2024
News Update
Loading...
-->

Header Ads

Rincian Tarif dan Biaya Langganan Paket IndiHome: Hemat dan Berkualitas Tinggi

Layanan internet fiber optik dari PT Telkom Indonesia menawarkan kecepatan koneksi hingga 100 Mbps, dengan nama baru IndiHome dan paket Triple Play yang mencakup internet rumah, telepon rumah, dan TV interaktif (UseeTV). Selain itu, tersedia juga paket Dual Play yang terdiri dari internet fiber dan telepon rumah atau internet fiber dan TV interaktif (UseeTV). IndiHome masih menjadi pilihan populer masyarakat Indonesia karena tarif pasang dan biaya berlangganan yang terjangkau, serta koneksi unlimited yang berkualitas.


Biaya Langganan Indihome

Selain fasilitas internet, IndiHome juga memberikan opsi telepon rumah dengan biaya menelepon yang lebih murah dan kualitas suara yang lebih baik. Paket telepon rumah IndiHome Fiber menyediakan gratis menelepon hingga 1.000 menit lokal atau interlokal per bulan, setara dengan 17 jam per bulan. Ada beberapa persyaratan yang harus dipenuhi untuk pemasangan IndiHome, namun dengan layanan yang berkualitas dan terjangkau, IndiHome tetap menjadi pilihan utama untuk kebutuhan koneksi internet dan telepon rumah.

Syarat Pendaftaran Pasang IndiHome

  • Foto KTP.
  • Foto Selfie dengan KTP.
  • Alamat lengkap pemasangan.
  • Maps lokasi.
  • Foto Rumah.
  • No HP.
  • Email.
  • Paket per bulan yang diambil.
  • Biaya registrasi.

Pilihan Paket IndiHome

Jika dulunya Paket Triple Play IndiHome terdiri dari Paket Deluxe dan Paket Premium, maka sejak tahun 2019 hingga 2020 lalu, menurut situs resminya, hanya terdiri dari Paket Prestige. Sementara itu, untuk Paket Dual Play, terdiri dari Paket Phoenix dan Paket Streamix. Pada tahun 2021, nama paket dikembalikan menjadi Paket Triple Play dan Dual Play saja, tetapi di dalamnya terbagi menjadi 3P (Triple Play) atau 2P (Dual Play) opsi Music, Movies, Kids, dan Gamer. Selain itu, IndiHome juga memiliki Paket Single Play.

Harga Paket IndiHome Triple Play

Jenis PaketHargaKeterangan
30 MbpsRp385.000 per bulanSudah termasuk bebas nelpon 50 menit, Disney Hotstar, Wifi.id, 82 channels, fitur sesuai opsi
50 MbpsRp615.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon 50 menit, Disney Hotstar, Mola, WeTV, Vidio, IndiHome TV, Catchplay, Wifi.id, 82 channels, fitur sesuai opsi
100 MbpsRp965.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon 50 menit, Disney Hotstar, Mola, WeTV, Vidio, IndiHome TV, Catchplay, Wifi.id, 82 channels, fitur sesuai opsi
200 MbpsRp1.335.000 per bulanSudah termasuk bebas nelpon 50 menit, Disney Hotstar, Mola, WeTV, Vidio, IndiHome TV, Catchplay, Wifi.id, 82 channels, fitur sesuai opsi
300 MbpsRp1.725.000 per bulanSudah termasuk bebas nelpon 50 menit, Disney Hotstar, Mola, WeTV, Vidio, IndiHome TV, Catchplay, Wifi.id, 82 channels, fitur sesuai opsi

Keterangan:

  • Harga berlaku untuk pelanggan baru.
  • Jumlah channel dapat berubah sewaktu-waktu. 
  • Biaya Pasang Baru (PSB) IndiHome Rp250.000, yang akan ditagihkan pada bulan pertama saja dan tidak diperkenankan melakukan pembayaran secara tunai selain di Plasa Telkom.
  • Untuk berlangganan paket ini, silakan aktivasi melalui aplikasi myIndiHome, Plasa Telkom/Grapari Telkom Group, atau hubungi Call Center 147.
  • IndiHome menyediakan Hybrid Box (STB) dan ONT selama berlangganan.
  • Untuk pelanggan yang ingin memasang Hybrid Box (STB) Tambahan akan dikenakan biaya tambahan setiap bulan untuk penyediaan Hybrid Box (STB) yang dimaksud, serta pelanggan akan dikenakan biaya penarikan jaringan tambahan.
  • Harga belum termasuk PPN.

Harga Paket IndiHome Dual Play (reguler)

Jenis PaketHargaKeterangan
30 MbpsRp370.000 per bulan Disney Hotstar, Wifi.id, 82 channels, fitur sesuai opsi
50 MbpsRp595.000 per bulan Disney Hotstar, Mola, WeTV, Vidio, IndiHome TV, Catchplay, Wifi.id, 82 channels, fitur sesuai opsi
100 MbpsRp945.000 per bulan Disney Hotstar, Mola, WeTV, Vidio, IndiHome TV, Catchplay, Wifi.id, 82 channels, fitur sesuai opsi

Keterangan:

  • Harga berlaku untuk pelanggan baru.
  • Biaya Pasang Baru (PSB) IndiHome Rp250.000, akan ditagihkan pada bulan pertama saja dan tidak diperkenankan melakukan pembayaran secara tunai selain di Plasa Telkom.
  • Untuk berlangganan paket Phoenix, bisa melalui myIndiHome, Plasa Telkom / Grapari Telkom Group atau hubungi Call Center 147.
  • IndiHome menyediakan ONT selama berlangganan.
  • Harga di atas belum termasuk PPN.

Harga Paket IndiHome Promo 2P

Jenis PaketHargaKeterangan
30 MbpsRp340.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon rumah 100 menit
40 MbpsRp485.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon rumah 100 menit
50 MbpsRp505.000 per bulan Sudah termasuk bebas nelpon rumah 100 menit

Keterangan:

  • Harga berlaku untuk pelanggan baru.
  • Biaya Pasang Baru (PSB) IndiHome Rp150.000, akan ditagihkan pada bulan pertama saja dan tidak diperkenankan melakukan pembayaran secara tunai selain di Plasa Telkom.
  • Untuk berlangganan paket Phoenix, bisa melalui myIndiHome, Plasa Telkom / Grapari Telkom Group atau hubungi Call Center 147.
  • IndiHome menyediakan ONT selama berlangganan.
  • Harga di atas belum termasuk PPN.

Theme images by sebastian-julian. Powered by Blogger.