web counter Tata Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian - Info Terbaru 2024
News Update
Loading...
-->

Header Ads

Tata Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian



Kamu ingin meminjam uang dengan jaminan menggadaikan barang akan tetapi masih bingung caranya? Tenang aja, karena artikel ini akan membahas cara gadai BPKB motor secara lengkap. So, simak ya!

Pegadaian sendiri merupakan lembaga resmi yang berstatus sebagai Badan Umum Milik Negara (BUMN). Sudah sejak lama Pegadaian hadir ditengah-tengah masyarakat sebagai lembaga kungan yang memberikan pembiayaan dan penyaluran dengan hukum dasar gadai sesuai dengan KUHP Pasal 1150.

Maka tidak heran bila banyak orang merekomendasikannya hanya saja, untuk bisa mendapatkan pinjamannya, setiap nasabah harus memenuhi dulu berbagai persyaratan. Oleh karena itu, cobalah siapkan berbagai dokumen di bawah ini.

Kelebihan Gadai BPKB  di Pegadaian

Berdasarkan pengalaman cara gadai BPKB motor di Pegadaian, menggadaikan BPKB motor yang dilakukan oleh sebagian besar orang tentu dipilih sebagai solusi pinjaman yang memiliki banyak keunggulan. Adapun keunggulannya adalah sebagai berikut:

Persyaratan Gadai yang Mudah

Seperti yang telah dijelaskan sebelumnya, bahwa cara gadai BPKB motor di Pegadaian cukup mudah dengan syarat yang yang juga ringan. Kamu cukup memilih sistem yang digunakan dan  mempersiapkan persyaratan serta dokumen yang dibutuhkan.

Butuh Waktu yang Tidak Lama untuk Pencairan

Keunggulan selanjutnya dari cara gadai BPKB motor di Pegadaian adalah proses pencairannya yang tidak membutuhkan waktu lama. Kamu hanya perlu menunggu kurang lebih 15 menit untuk proses pencairan dan pinjaman dapat langsung diberikan baik secara cash maupun ditransfer lewat rekening milikmu.

Aman dan Terpercaya

Selain itu, menggadaikan BPKB motor di Pegadaian adalah salah satu cara memperoleh pinjaman secara legal dan aman. Dengan begitu, kamu tidak perlu khawatir akan terjadinya penipuan atau lain sebagainnya. Gadai BPKB motor di Pegadaian tanpa motor menjadi solusi yang terpercaya oleh kebanyakan orang. Dalam hal ini motor miliknya masih dapat digunakan.

Tidak Membutuhkan Pembukaan Rekening Baru untuk Pencairan

Pegadaian merupakan lembaga keuangan non bank, maka dari itu, kamu tidak perlu untuk membuka rekening pencairan dana dari hasil pegadaian tersebut. Tidak seperti layaknya bank yang harus membuka rekening terlebih dahulu, gadai di Pegadaian hanya mensyaratkan minimal memiliki rekening tabungan di bank tersebut.

Masa Pelunasan dapat Diperpanjang dan Terdapat Masa Tenggang untuk Pelunasan Tanpa Bunga

Yang tidak kalah menarik dari cara gadai BPKB motor di Pegadaian adalah adanya masa tenggang untuk penunasan setelah jatuh tempo selama dua minggu tanpa adanya bunga. Kemudian, jika sampai masa pelunasan namun kamu belum sanggup untuk melunasinya, maka kamu dapat mengajukan perpanjangan masa angsuran.

Kekurangan dari Gadai BPKB di Pegadaian

Di samping memiliki beberapa keunggulan, melakukan gadai BPKB di Pegadaian juga memiliki beberapa kekurangan yang perlu kamu pahami. Kekurangan yang dimaksud antara lain:

Nominal Kredit Masih Cukup Terbatas

Kekurangan yang pertama dari cara gadai BPKB motor di Pegadaian adalah terbatasnya pinjaman yang diberikan. Hal tersebut sebanding dengan syarat yang mudah dan waktu pencairan yang singkat. Tentunya ini berbeda dengan bank yang dapat memberikan pinjaman dalam jumlah yang cukup besar namun diperlukan persyaratan yang lebih sulit.

Pajak Motor Harus Hidup dan Usianya Kurang dari 5 Tahun

Tidak semua motor dapat digadaikan di Pegadaian. Untuk mendapatkan pinjaman ini, maka pastikan bahwa kendaraan memiliki pajak motor yang telah dibayarkan dan tetap hidup. Selain itu usianya harus kurang dari 5 tahun, jika tidak memenuhi syarat tersebut maka kemungkinan besar pengajuan kamu akan ditolak.

Barang Akan Ditahan

Cara gadai BPKB motor di Pegadaian, apakah motor ditahan? Benar, jika memang kamu belum bisa melunasi cicilan sesuai dengan tempo waktu yang ditentukan, maka motor milik kamu tersebut akan ditahan. Terkecuali jika kamu memilih sistem Kreasi atau yang sering disebut dengan Arrum untuk kegiatan usaha, maka kendaraan kamu tidak akan disita, selama masih digunakan untuk usaha.

Syarat Administrasi dan Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian

Sebelum mencoba mengajukan pinjaman dengan jaminan BPKB motor, kami sarankan untuk terlebih dahulu mengetahui syarat gadai BPKB motor di Pegadaian. Adapun syarat-syaratnya silahkan simak di bawah ini.

  1. Warga Negara Indonesia
  2. Nasabah harus berusia minimal 21 tahun dan maksmal 60 tahun
  3. Usia sepeda motor maksimal 15 tahun dan dilengkapi surat-surat yang lengkap.
  4. Untuk karyawan atau non karyawan dengan masa kerja minimal 1 tahun.
  5. Melampirkan Foto Nasabah
  6. Melampirkan Fotokopi KTP Nasabah dan Pasangan/Keluarga dalam Satu Kartu Keluarga
  7. Melampirkan Fotocopy Kartu Keluarga
  8. Melampirkan Foto Barang Jaminan (Fisik Kendaraan dan Dokumen Kepemilikan)
  9. Melampirkan Foto Tempat Kerja
  10. Melampirkan Fotocopy Izin Praktek Kerja/Usaha atau Surat Keterangan Kerja/Sejenisnya
  11. Khusus untuk pekerja sektor non formal harus menyerahkan Fotocopy Bukti Kepemilikan Tempat Tinggal
  12. Khusus untuk pekerja sektor non formal harus menyertakan Fotocopy Pajak Bumi dan Bangunan ataupun Rekening Listrik/Telepon/Air

Semua syarat gadai BPKB motor di Pegadaian di atas harus dipenuhi agar pinjaman dapat disetujui. Menurut kami syarat-syarat di atas sangat mudah dan tidak berbeda jauh dengan meminjam uang di finance lainnya seperti WOM Finance, Adira Finance, FIF Finance, dan masih banyak lagi lainnya.

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian

Cara gadai BPKB motor di Pegadaian yang pertama adalah dengan sistem gadai. Maksud dari sistem gadai adalah Pegadaian memberikan kredit ataupun pinjaman ke pihak yang membutuhkan atau yang menggadaikan, dengan disertai adanya jaminan berupa BPKB dan juga wujud benda yang digadaikan sebagai penjamin. Dalam hal ini adalah BPKB motor dan fisik motor itu sendiri.

Sistem gadai ini merupakan sistem yang bersifat umum dan dapat diterapkan untuk menggadaikan barang yang lainnya. Selain caranya yang mudah, pencairannya sendiri cukup mudah dan tidak membutuhkan waktu yang lama. Beberapa langkah pencairan gadai BPKB motor di Pegadaian antara lain:

  1. Datang secara langsung ke kantor Pegadaian
  2. Membawa berbagai syarat pengajuan yang dibutuhkan
  3. Petugas akan memberikan formulir pendaftaran dan kamu harus mengisinya sesuai dengan apa yang tertera di dalamnya
  4. Selanjutnya akan ditaksir nilai yang tepat untuk kendaraan tersebut
  5. Petugas membuatkan surat bukti kredit atau SBK
  6. Nasabah harus menkamutangani SBK dan membayar biaya administrasi
  7. Dalam beberapa menit, pinjaman akan diproses dan uang dapat langsung dibawa pulang

Cara Gadai BPKB Motor di Pegadaian Syariah

Cara gadai BPKB motor di Pegadaian syariah dan pegadaian konvensional menggunakan prinsip yang berbeda. Jika kamu menginginkan pinjaman tanpa melibatkan riba, maka mempraktekkan cara gadai BPKB motor di Pegadaian Syariah adalah hal yang tepat. Perbedaan gadai syariah dengan sistem konvensional ada pada akadnya, yaitu gadai BPKB motor di Pegadaian syariah memiliki 2 akad yakni Rahn dan Arrum. Sedangkan gadai di pegadaian konvensional menggunakan akad gadai biasa.

Syarat melakukan gadai BPKB Motor di Pegadaian Syariah ini juga ditentukan dengan akadnya. Jika memilih akad Rahn, maka syarat yang harus dipenuhi yakni BPKB asli sebagai jaminan, fotokopi STNK dan menunjukan yang aslinya, fotokopi data diri atau KTP dan juga fotokopi KK. Pada Rahn, bunga digantikan dengan ijarah dan munah. Selain itu, cara gadai BPKB motor di Pegadaian Syariah tanpa memerlukan survey terlebih dahulu.

Cara menggadaikan motor dengan sistem ini cukup mudah, kamu hanya perlu untuk datang ke Pegadaian Syariah, menghitung harga Mahrun atau barang yang dijadikan jaminan gadai, memberikan persyaratan yang diajukan, kemudian menunggu pencairan. Terakhir kamu dapat menerima uang gadai tersebut secara langsung.

Adapun untuk Arrum sendiri lebih dikhususkan untuk kamu yang memiliki usaha mikro. Sistem ini hampir sama dengan sistem fidusia, yang membedakan hanyalah akadnya dan tidak ada bunga didalamnya. Cara gadai BPKB Motor di Pegadaian dengan sistem Arrum ini cukup mudah, kamu cukup datang ke Pegadaian dan melakukan pengajuan. Setelah itu pengajuan tersebut akan diverifikasi terkait usaha dan kelengkapan dokumen yang dibutuhkan.

Kemudian, akan dilakukan survey. Jika layak, maka akan dilakukan persetujuan dan hingga akhirnya diberikan pinjaman dengan batas maksimal 70% dari taksiran harga kendaraan. Adapun syarat yang harus dipenuhi untuk Arrum ini diantaranya:

  1. BPKB Motor asli
  2. STNK motor asli untuk ditunjukkan
  3. Memiliki usaha yang berjalan minimal 1 tahun
  4. Fotokopi data diri atau KTP
  5. Fotokopi Kartu Keluarga atau KK

Theme images by sebastian-julian. Powered by Blogger.